Pacitan (Paradise of Java)- Rencana pembangunan Museum
SBY di Pacitan, terus dikebut. Pemkab setempat, sangat membuka diri seandainya
gedung monumental yang akan berkisah tentang perjalanan hidup tokoh nasional
tersebut benar-benar didirikan di kabupaten berjuluk Paradise of Java.
Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Dan Aset (DPPKA) setempat, Heru
Sukresno mengatakan, sementara waktu ini memang belum ada ketetapan lokasi
untuk pendirian Museum Presiden SBY.
Sekalipun begitu, Heru menegaskan,
seandainya memang ada asset daerah yang akan dimohon sebagai lokasi pembangunan
musem, pihaknya akan memfasilitasi.
“Kami siap memproses sesuai mekanisme dan
aturan yang ada,” ujarnya saat ditemui diruang kerjanya, Selasa (4/3).
Sementara itu Kepala Bappeda Pacitan, Heru Wiwoho Supadi
Putro menambahkan, saat ini rencana pembangunan Museum SBY masih
dikonfirmasikan dengan pusat. Termasuk status kepemilikan dari kegiatan
tersebut. Menurut Heru, saat ini masih ada dua versi. Pertama, Museum SBY
berasal dari Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU), sebagai hadiah dari Negara
atas pengabdian SBY selama dua periode memimpin NKRI. Hal tersebut juga berlaku
terhadap presiden-presiden sebelumnya. Sementara versi lainnya, museum itu akan
dibiayai secara pribadi oleh pendirinya.
“Saat ini, Pak Junan (Edi Junan
Achmadi, Kepala Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan, Red) tengah
meyampaikan pemaparan di Kemen PU. Hasilnya bagaimana, kita belum tahu,”
timpalnya.(jbc15).
Sumber: Jurnal Berita
Tidak ada komentar:
Posting Komentar