Selamat Datang di EXPOSE PACITAN dan Perbaharui Informasi Terbaru Untuk Anda di Sini, Terima Kasih Telah Berkunjung Semoga Bermanfaat

Jumat, 13 September 2013

Desa Padi, Bertahun-tahun Tak Tersentuh Aspal

Pacitan- Jalan merupakan faktor utama pengembangan perekonomian masyarakat. Maka harus ditunjang keadaan jalan yang baik pula.

Di Pacitan, Jawa Timur, pengaspalan jalan masih belum merata, terlihat pada jalan Desa Padi, kecamatan Tulakan ini. Jalan hanya di pelur dengan dana bantuan dari salah satu pasangan Cagub tahun 2013 setelah bertahun-tahun rusak dan tidak tersentuh perbaikan jalan dengan aspal.

Aktivitas wargapun secara tidak langsung terkendala. Dengan jalan yang rusak, akses menuju kecamatan seakan bertambah jauh. karena harus memacu kendaraan dengan pelan dan hati-hati. padahal jika jalan halus, jarak tempuh ke Kecamatan hanya sekitar 5-8 menit saja. Begitu pula anak-anak sekolah, harus lebih pagi agar tidak terlambat.

Dengan adanya bantuan tersebut yang digelontorkan, masyarakatpun terutama sopir angkutan umum berbondong-bondong memperbaiki jalan dengan bahan yang ada (di Pelur) seperti semen, batu, dll. Namun tidak semua jalan di pelur karena material dan dana yang sangat terbatas. Jalan yang bagiannya paling rusak berat itu diutamakan.

Adanya kondisi seperti ini, diharapkan ada perhatian dari Pemkab untuk memberikan bantuan agar jalan dapat segera di aspal dan aktivitas masyrakatpun tidak terganggu.

1 komentar: