Terkait candaan-candaan Olga Syahputra yang dinilai berlebihan beberapa waktu lalu, akhirnya Komisi Penyiaran Indonesia atau KPI memberhentikan sementara program tawa yang digawangi oleh Olga tersebut.
Menurut Ezki Suryatno selalu Komisioner KPI, pihaknya telah secara resmi meminta untuk memberhentikan sementara program yang tayang di ANTV tersebut mulai tanggal 9-15 Juli ini.
"Memang keputusan KPI pusat dari rapat pleno. Dihentikan sementara tanggal 9 sampai 15 Juli," ucapnya saat di hubungi wartawan, Rabu (4/7).
Ditambahkan olehnya, surat pemberhentian tersebut dilayangkan kepada pihak ANTV pada hari Rabu (4/7) pagi. Namun KPI masih menunggu hak jawab dari pihak ANTV.
"Sudah tadi pagi (dilayangkan suratnya). Ya kita memberikan mereka untuk melakukan hak jawab. Itu saja," tukas Ezky yang mengaku salah satu penyebabnya adalah kasus 'Assalamu'alaikum'nya Olga.
Saat itu seorang penelepon menghubungi studio dan diterima oleh rekannya Julia Perez yang saat menyapa penelepon dengan ucapan salam. "Assalammu'alaikum," kata Jupe saat itu.
Namun Olga dengan maksud memancing tawa menimpali salam yang diucapkan Julia Perez dengan mengatakan, "Lu Assalammu'alaikum terus ah, kayak pengemis lu."
Para pengadu di situs KPI tersebut, menilai ada unsur pelecehan yang dilakukan oleh Olga dan meminta KPI untuk bertindak tegas.
Tidak hanya sekali, lawakan Olga Syahputra berbuntut persoalan. Bahkan dirinya sempat dipanggil oleh Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) setelah sebelumnya diprotes para penonton televisi dan juga Lembaga Swadaya Masyarakat pendamping korban pemerkosaan.
Saat ini guyonan Olga kembali dipermasalahkan. Dia dinilai mencela salah seorang penonton di Studio Dahsyat dengan kata-kata yang tidak patut diucapkan. Celaan itu bernada merendahkan seorang penonton yang diminta berdiri di depannya.
"Kalau dia (Gisel) mah lahir dari rahim ibunya, kalau lo dikebutin kayak bangs*t," ucap Olga seraya tertawa.
Pada Senin (25/6), Yahoo! OMG membuat sebuah jajak pendapat, "Sekian kali bercanda melebihi batas, apakah Olga masih bisa dimaafkan?". Hasilnya cukup mengejutkan.
Lain halnya dengan pembaca Yahoo! yang lain, Roy S. Dia menyatakan bahwa bukan Olga yang tidak bermutu. Justru para pemilik acara televisi itulah yang tidak memiliki pendidikan. Komentarnya ini didukung 55 jempol atas, dan ditolak 8 jempol bawah.
source :http://id.omg.yahoo.com/blogs/blog-editor/15-ribu-orang-tidak-bisa-memaafkan-olga-syahputra.html, http://id.omg.yahoo.com/news/olga-syahputra-dinilai-melecehkan-kata-salam-032800597.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar