JAKARTA
- Sejumlah kader partai Demokrat mulai pindah ke partai politik lain. Kepindahan kader itu terlihat saat acara konsolidasi Garda Bangsa Jawa Timur di Kantor DPC PKB Pacitan Minggu (24/2/2013).
Ikrar bergabungnya para kader Demokrat ke PKB disaksikan langsung Ketua Garda Bangsa Jawa Timur Zaini Nashirudin, Ketua DPC PKB Pacitan Syifak Janan, dan anggota DPR RI Fraksi PKB dari Dapil 7 (Magetan, Trenggalek, Ngawi, Ponorogo dan Pacitan) H. Ibnu Multazam.
Feri Tjokro, salah satu kader Partai Demokrat Desa Banjarsari Kecamatan Pacitan Kabupaten Pacitan, yang turut mengundurkan diri dari PD mengaku kecewa dengan konflik di PD. “Citra bersih PD selama ini ternyata juga palsu. PD ternyata banyak dihuni oleh elit yang korup.
Bahkan Ketum yang dulu mengusung slogan katakan tidak terhadap korupsi, sekarang malah jadi tersangka kasus korupsi. Saya pilih gabung ke PKB, karena saya lihat program kerja PKB kongkret dan bersih,” ujarnya.
Keinginan Feri dan kawan-kawan bergabung ke PKB disambut dengan tangan terbuka. "Kami menyambut dengan tangan terbuka, gabungnya Mas Feri dkk dari PD ke PKB. Kami garansi, PKB Pacitan adalah rumah yang nyaman buat teman-teman semua. Selamat datang," kata Zaini Nashiruddin, pria yang juga anggota Fraksi PKB DPRD Jatim ini.
Sementara itu, Fauzan Fuadi selaku Ketua Pelaksana Konsolidasi Garda Bangsa Jatim di Dapil 7 menyatakan bahwa kegiatan konsolidasi ini sengaja dilaksanakan di ujung barat Jawa Timur, untuk mendongkrak perolehan suara PKB di Pacitan pada Pemilu 2014 mendatang.
"Pada Pemilu 2014 nanti, kami targetkan DPC PKB Pacitan dapat merebut kembali suara PKB yang kemarin dipinjam oleh parpol lain. Kami ingin mengembalikan perolehan 7 kursi PKB Pacitan pada pemilu 2014 yang akan datang. Sebab pada 1999 dan 2004 PKB Pacitan pernah berjaya dengan torehan 7 kursi, sebelum akhirnya pada 2009 kemarin gagal meraih kursi 1 pun," tegas Syifak Janan.
Sumber : OkeZone
Tidak ada komentar:
Posting Komentar